Mau Jadi VueJS Developer yang Andal? Wajib Pelajari Tools Ini
Profesi Front end Developer semakin banyak dibutuhkan perusahaan karena memiliki peranan yang sangat penting dalam pengembangan website atau aplikasi. Nah bagi Anda yang sedang menempuh pendidikan dibidang IT dan ingin menjadi VueJS Developer, wajib mempelajari VueJS Developer tools berikut ini.
VueJS Developer tools
1. Vue CLI
Tool ini bisa Anda gunakan untuk membuat struktur proyek dengan cepat dan deploy boilerplates serta membuat prototype dengan mudah untuk menunjukan fitur terbaru.
Sebagai tambahan, Vue CLI menawarkan banyak support untuk tools development seperti TypeScript, Babel, PostCSS, ESLint, Unit Testing, PWA dan End-to-End Testing. Vue CLI juga bisa dipasangkan dengan third-party yang dibuat oleh komunitas.
2. Nuxt JS
Ketika menggunakan framework yang satu ini, Anda akan diberikan beberapa pilihan aplikasi yang akan dibuat seperti Server Side Rendering (SSR), Progressive Web Applications (PWA), Single Page Applications (SPA) dan web statis. NuxtJS memiliki sistem modular dan mempunyai lebih dari 50 modul yang dapat kamu gunakan untuk mempercepat proses development.
3. Bit for Vue
Anda bisa menggunakan Bit untuk memecahkan masalah sharing dan kolaborasi komponen UI yang berada di folder yang berbeda. Dan juga sangat powerful untuk menyusun UI dengan komponen yang dikembangkan bersama, dikembangkan secara independen, memiliki versi dan terupdate.
Selain itu, Anda juga bisa mengorganisasikan komponen kamu sendiri. Jika komponen diibaratkan dengan album CD, maka Bit bisa disebut seperti iTunes.
4. Vue-router
Anda bisa menggunakan tools ini untuk membuat peta URL aplikasi ke dalam komponen. Vue router melakukan hal ini dengan baik dan support konfigurasi router berbasis komponen.
Selain itu, Vue router juga support router dengan parameter, query dan wildcards untuk memungkinkan membuat routing yang kompleks. Vue router mempunyai fitur transisi antar halamannya sehingga lebih attractive di mata user. Vue router juga memberikan pilihan routing menggunakan HTML5 history atau hash mode.
5. Vuex
Vuex adalah state management sebagaimana Redux pada ReactJS. Vuex digunakan untuk membuat state terpusat sehingga state dapat dimutasi dengan cara yang dapat diprediksi. Vuex sangat cocok untuk Anda gunakan untuk mengembangkan aplikasi yang cukup besar.
Baca juga : Inilah Skill Front End Developer yang Menghasilkan Gaji Besar
Komentar
Posting Komentar