Mengenal Bahasa Pemrograman Visual Basic .NET yang Digunakan Microsoft


 Visual Basic NET atau VB .NET merupakan bahasa pemrograman berorientasi objek (OOP) yang diciptakan oleh Microsoft. Microsoft memanfaatkan VB .NET untuk mengembangkan aplikasi Windows yang sering kita gunakan.

Artikel kali ini akan mengajak Anda untuk mengenal lebih dalam tentang VB. NET. Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.

Mengenal Virtual Basic .NET

Visual Basic .NET adalah bahasa pemrograman yang bersifat object-oriented, yang diimplementasikan pada .NET framework. VB .NET dirilis pada tahun 2002 dan  merupakan evolusi dari Visual Basic 6 (VB6).

VB .NET berjalan menggunakan .NET framework, dimana pemrograman ini memiliki akses penuh ke .NET libraries. Inilah alasan mengapa pemrograman VB .NET dianggap lebih produktif dan lebih dapat diandalkan dalam membuat berbagai macam aplikasi. Pemrograman ini juga tidak hanya digunakan untuk sistem operasi windows saja, namun untuk sistem lainnya seperti Linux dan Mac OS.

Bagi para pemula, modal terpenting sebelum menggunakan VB .NET adalah pemahaman akan VB dan object-oriented programming.  Pasalnya, VB .NET dirancang sedemikian rupa agar dapat mudah dipahami oleh siapapun, baik programmer pemula maupun senior. Sehingga, tidak perlu khawatir mengalami kesulitan dalam pembuatan aplikasi.

Perbedaan Visual Basic & Visual Basic .NET

Meskipun VB .NET adalah penerus dari Visual Basic dan sama-sama dikembangkan oleh Microsoft, namun keduanya memiliki beberapa perbedaan. Perbedaan utama VB dan VB. NET dapat dilihat dari konsep pemrograman berorientasi objeknya.

VB .NET menambahkan beberapa fungsi dan fiturnya, termasuk object-oriented. Bagi siapa yang memiliki program tertulis menggunakan VB, dapat diadaptasikan dengan pemrograman VB .NET.

VB .NET memungkinkan pembuatan aplikasi yang mirip dengan aplikasi dari hasil pemrograman dengan bahasa lain. Seperti C++, Java, atau C#. Hal itu dikarenakan eksekusi bahasa pemrograman ini dilakukan di .NET framework.

Sementara, VB merupakan bahasa pemrograman yang dikembankan dari Basic Language. Visual Basic juga memiliki tujuan untuk mengembangkan aplikasi di berbagai versi sistem operasi windows.  Selain itu, VB merupakan interpreter-based language, sedangkan VB .NET adalah compiled language.

Kelebihan & Kekurangan Visual Basic .NET

Berikut kelebihan Visual Basic .NET :

  • Visual Basic .NET mempunyai fasilitas real time background compiler yang berguna untuk penanganan dalam error atau bug;
  • Kode yang sudah dibuat akan langsung terformat secara otomatis;
  • Visual Basic .NET lebih cepat dalam pembuatan aplikasi berbasis desktop;
  • Visual Basic .NET menyediakan pemrograman data akses ActiveX DataObject (ADO) untuk developer
  • Aplikasi dapat langsung dihubungkan ke aplikasi lai di .NET framework.

Sementara kelemahan Visual Basic .NET :

  • Proses lambat karena coding tambahan dapat menghabiskan banyak cycle CPU;
  • Agar aplikasi dapat berjalan dibutuhkan .NET framework;
  • Library yang lengkap membuat waktu komputasi menjadi lebih lama;
  • Pointer sulit digunakan untuk proses pemrograman;
  • Tidak mempunyai database sendiri.

Baca Juga: Kenali Apa itu Scss Mulai Dari Pengertian, Cara Kerja, dan Fiturnya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengenal Perbedaan Data Scientist ,Data Engineer dan Data Analyst

Bocoran Pertanyaan Interview Desain Grafis yang Sering Ditanyakan

Beberapa Kesalahan yang Sering Dilakukan Oleh Developer